Reskin SC Alien

Alien Ringtones Category

Sebelum melanjutkan reskin, silahkan pelajari dasar reskin source code di sini https://aliendro.id/help-center/dasar-reskin

Panduan ini merupakan cara menambah data ringtone dan kategori untuk source code https://aliendro.id/alien-ringtones-category-309 , file json bisa anda edit menggunakan notepad, notepad++, sublime text, dll.

Untuk menambah data buka folder Asset -> Sound.json, pada bagian json terdapat dua array yaitu Categories dan Sound.

A. Array Categories

Objek Keterangan
 category_id  isi dengan angka berurutan 1,2,3... dst. Untuk angka 1 (All Data) dan 2 (Favorites) merupakan data permanen yang tidak termasuk nomor kategori, penomoran kategori dimulai dari angka 3,4,... dst
 category_name  Penamaan untuk kategory, misalnya "Burung", "Mamalia", "Hewan Laut", dst

Contoh Array Categories  yang sudah terisi 2 objek permanen (1-2) dan 4 objek kategori (3-6)

Untuk menambah kategori baru (7), silahkan copy objek category_id dan category_name, dan paste dibawah kategori 6

B. Array Sound

Objek Keterangan
 sound_id  isi dengan angka berurutan dari 1,2.. dst, angka ini digunakan untuk penanda fitur favorite
 category_name  Penamaan kategori harus sama dengan category_name yang ada di array Categories, nama kategori digunakan untuk filter sound berdasarkan nama kategori yang sama
 sound_name  Penamaan nama audio (bebas)
 sound_file  isi dengan nama audio yang disimpan di folder raw tanpa menggunakan ektensi *.mp3, *.ogg, *.wav dll

 

 Contoh : jika file tersimpan di folder raw dengan nama paus.mp3, maka isian sound_file adalah "paus" saja tanpa .mp3

 sound_image

 Isi dengan path gambar yang tersimpan di mode offline atau online dengan format *.png, .jpg, *.webp
 Offline :
 file gambar harus di simpan di folder Asset-Image
 contoh, file:///android_asset/image/1.webp
 
 Online :
 file menggunakan link gambar yang disimpan di hosting, pinterest, blogspot, dll
 contoh, https://aliendro.id/gambar.png

 sound_info

 Isi dengan path dokumen offline (*.html) atau online (url)
 Offline :
 file html harus di simpan di folder Asset-Info
 contoh, file:///android_asset/info/semut.html
 
 Online :
 file menggunakan link web
 contoh, https://id.m.wikipedia.org/wiki/Orang_utan

Contoh Array Sound yang disediakan dari angka 1-10

Untuk menambah id ke 11, copas dari objek 10 dan paste tepat dibawah objek 10.

Silahkan sesuaikan isian untuk id 11.

tambahkan file audio harimau.mp3 ke folder raw

C. Kompres File

Karena source code menggunakan mode offline, silahkan pelajari cara kompresi file agar ukuran aplikasi menjadi kecil https://aliendro.id/help-center/trik-reskin/memperkecil-ukuran-file 

Still have questions?

If you still have a question, you can submit a support request here.   Contact Support

This site uses cookies. By continuing to browse the site, you are agreeing to our use of cookies.